Salat Isya dan Tarawih di Masjid Istiqlal

Jakarta, WACANA.ID – Usai membuka Banten Halal Festival Ramadhan di Menara Syariah Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Kabupaten Tangerang, Banten, Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin selepas buka puasa di kediaman resmi menunaikan salat Isya dan Tarawih berjemaah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Selasa malam (02/04/2024).

Pada malam ke-23 Ramadan 1445 H ini, sekitar pukul 18.53 WIB, Wapres dan Ibu Hj Wury Ma’ruf Amin beranjak dari rumah dinasnya menuju Masjid Istiqlal. Setibanya di masjid terbesar di Asia Tenggara ini pada pukul 19.05 WIB, Wapres disambut langsung oleh Imam Besar Masjid Istiqlal K.H. Nasaruddin Umar dan Panitia Besar Ramadan Masjid Istiqlal Ismail Zawidu.

Selanjutnya, Wapres langsung menuju ruang salat utama dan menunaikan salat Tahiyatul Masjid. Setelah adzan Isya berkumandang, Wapres juga tampak melaksanakan salat Qobliyah Isya sembari terus berdzikir menunggu Iqomah.

Bertindak sebagai imam salat Isya dan Tarawih kali ini, H.A. Husni Ismail, dan bertugas sebagai Bilal, H. Saiful Anwar. Sedangkan Wapres didaulat memberikan tausiah sebelum pelaksanaan salat Tarawih.

Sebagaimana jemaah lainnya, Wapres tampak khusyuk melaksanakan salat Isya dan Tarawih berjemaah di masjid yang dibangun atas inisiatif Presiden Soekarno dan diarsiteki oleh Friedrich Silaban tersebut. (RN-rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *